Kata Sepakat untuk Menabung

Kata Sepakat untuk Menabung

Menabung adalah salah satu cara dalam pengelolaan keuangan yang bertujuan untuk menyiapkan dana cadangan di masa depan. Tabungan juga berperan untuk menjamin kestabilan keuangan Anda jika mengalami hal yang tidak diinginkan kemudian hari. Secara tidak langsung, menabung dapat membantu kita mengetahui tentang prioritas dalam keuangan.

Para ibu di Desa Dorolamo, Kabupaten Halmahera Timur mengisi waktu luang mereka dengan kegiatan yang bermanfaat yaitu membentuk kelompok menabung yang diberi nama Bhineka Menabung. Kelompok yang beranggotakan delapan orang ini beranggotakan para kader posyandu dan poswindu.

Ide menabung dari kelompok ini muncul setelah para kader menerima sosialisasi menabung dari Wahana Visi Indonesia Area Program Halmahera Timur pada September 2021 lalu. Sejak itu, mereka sepakat untuk membentuk kelompok menabung di awal Oktober 2021 .

’’Torang (kami) jalan dulu seberapa yang ada dan yang mau, siapa tau nanti tong (kami) bisa pake di Lebaran taong (tahun) depan deng (juga) bisa untuk kebutuhan anak sekolah,” kata Gustiani, salah satu anggota Bhineka Menabung.

Kelompok Bhineka Menabung memiliki keunikan karena setiap aturan dibuat dan disepakati bersama. Harapannya, seluruh anggota bisa memiliki kebiasaan untuk menabung serta menolong anggota yang lain (jika memang membutuhkan pinjaman untuk modal usaha dengan bunga rendah). Pada akhir siklus tahunan para anggota akan menerima pembagian sisa hasil usaha dan sisa hasil pinjaman.

Sebelumnya para anggota Bhineka Menabung pernah menabung dengan sistem arisan, yang diundi setiap bulan dengan angsuran sebesar Rp300.000, sayangnya kegiatan tersebut tidak berjalan begitu baik, karena di anggota kelompok arisan tersebut kadang terlambat membayar angsuran. Terlebih lagi ketika ada anggota kelompok yang malas membayar angsuran setelah mendapatkan uang undian.

“Jumlah total tabungan awal adalah Rp500.000 dan ini adalah awal yang baik untuk mendorong masyarakat belajar disiplin dalam menabung. Harapannya tabungan ini bisa digunakan untuk kepentingan yang terbaik buat anak,” kata Eko Krismanto, fasilitator pengembangan Wahana Visi Indonesia.

Kegiatan menabung juga mendorong para ibu untuk menyisihkan penghasilan mereka untuk ditabung bukan menyisakan penghasilan untuk ditabung. WVI juga akan terus melakukan pendampingan melalui sosialisasi pengelolaan rumah tangga, sehingga para ibu bisa menerapkan prioritas dalam mengelola keuangan keluarga.  

Ditulis oleh: K Eko Krismanto, Fasilitator Pengembangan Area Program Halmahera Timur Wahana Visi Indonesia

 


Artikel Terkait