Bingkisan Akhir Tahun HSBC

Bingkisan Akhir Tahun HSBC

#RelawanWVI - Dalam rangka menutup akhir tahun 2017, HSBC (Hongkong and shanghai Banking Corporation) memberikan bingkisan akhir tahun bagi anak-anak di Kelurahan Jatinegara Kaum. Pemberian bingkisan tersebut dilakukan pada Sabtu (9/12/2017) di RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak) Jaka Teratai, Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Pemberian bingkisan dilakukan kepada 100 anak yang terdiri atas anak yatim piatu, serta anak-anak dari PAUD dan SD di kelurahan Jatinegara Kaum. Acara yang berlangsung meriah ini turut dihadiri oleh para belasan relawan HSBC, pengurus RPTRA serta ibu-ibu PKK (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga) di Kelurahan Jatinegara Kaum.

Direktur Kepatuhan HSBC, Yesicca mengungkapkan, melalui pemberian bingkisan berupa peralatan sekolah dan peralatan olah raga bagi RPTRA diharapkan bisa menjadi penyemangat tersendiri bagi anak-anak yang mendapatkannya.

“Saya berharap apa yang diberikan hari ini bisa berguna bagi adik-adik sekalian. Apapun yang menjadi impian adik-adik semoga bisa terwujud di kemudian hari,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, setiap anak yang hadir pada acara ini juga diajak untuk bermain fun games, pertandingan futsal anak, serta mendengarkan dongeng anak. 

Acara Bingkisan Akhir Tahun HSBC merupakan program tahunan yang kerap dilakukan HSBC pusat dan daerah. Tak hanya di Jakarta, wilayah seperti Kalimantan dan Kupang juga mendapatkan kesempatan serupa untuk menerima bingkisan akhir tahun dari HSBC.

  

  

 

Ditulis oleh Putri ianne Barus, Field Communication Officer Wahana Visi Indonesia


Artikel Terkait