Sekolah Ramah Anak di Merauke Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero)

Sekolah Ramah Anak di Merauke Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero)

Martina (15), siswi SMP Negeri Buti, mengatakan bahwa dirinya sangat senang dapat berpartisipasi dalam pertandingan basket antarsekolah. “Saya merasa senang bisa bertanding dengan teman-teman di SMPN Urumb. Saya mendapat teman baru. Terima kasih buat SMI dan WVI yang sudah membantu kami membuat lapangan basket," ujarnya.

SMP Negeri Buti merupakan salah satu sekolah model dampingan Wahana Visi Indonesia (WVI) yang tengah mengembangkan Sekolah Ramah Anak di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua. Sekolah Ramah Anak merupakan program yang diinisiasi WVI dengan melibatkan pemerintah daerah setempat dalam rangka mewujudkan Kota Layak Anak.

Di Sekolah Ramah Anak, para pemangku kepentingan diajak untuk terlibat melakukan perbaikan kondisi belajar mengajar, termasuk fasilitas sekolah. Hal ini bertujuan agar sekolah dapat menjadi wadah untuk memenuhi kepentingan terbaik anak dan menjadi tempat yang ramah bagi mereka.

Dalam rangka pemenuhan kepentingan tersebut, WVI bekerja sama dengan PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) membangun lapangan basket di SMP Negeri Buti. Tidak hanya itu, PT SMI juga turut membantu penyediaan akses air bersih di SMP Negeri Urumb dan SMP Negeri Buti. Adapun pembangunan fasilitas ini telah usai dibangun sejak April 2018 lalu.

Ditulis oleh: Hendri Arkhyanta, National Resources and Development (NRD), Wahana Visi Indonesia


Artikel Terkait