Tingkatkan Pengasuhan dengan Cinta, WVI Terus Berikan Pelatihan kepada Orang Tua

Tingkatkan Pengasuhan dengan Cinta, WVI Terus Berikan Pelatihan kepada Orang Tua

Setiap orang tua punya cara yang berbeda dalam menerapkan pola asuh bagi anak-anaknya. Pola  asuh juga menjadi cara terbaik bagi orang tua untuk menjalin interaksi dengan anak-anaknya. Namun, banyak juga orang tua yang menerapkan pola asuh yang salah, sehingga membuat anak-anak tidak dekat orang tuanya atau berperilaku salah di lingkungannya bertumbuh.

Salah satu pembentuk perilaku adalah pola asuh anak saat usia dini, karena akan berdampak di kehidupan masa depan apabila tidak diarahkan yang benar. Di mana perilaku ini akan pertama kali terbentuk dari lingkungan keluarga terutama orang tua. 

Melihat pentingnya dukungan kepada orang tua untuk meningkatkan pengasuhan kepada anak, Wahana Visi Indonesia (WVI) Area Program Bengkulu Selatan memberikan pelatihan Pengasuhan Dengan Cinta kepada sepuluh orang tua di satu desa dampingan. Pelatihan ini diberikan oleh para fasilitator yang sebelumnya juga sudah mendapatkan pelatihan dari WVI.

Melalui pelatihan ini orang tua diharapkan dapat berpikiran positif, kreatif dan aktif dalam tumbuh kembang anak pada usia dini. Mengingat anak usia dini merupakan tahapan usia yang paling menentukan bagaimana karakter, kepribadian, dan sikap anak di masa dewasa.

Ditulis oleh: Staf Area Program Bengkulu Selatan, Wahana Visi Indonesia


Artikel Terkait